Surabaya, Krisanonline.com – Krisanis, kemarin (24/02/2023), Newsroom Leaders Krisanonline.com kedatangan tamu dosen-dosn dari Fakultas Ilmu Komunikasi, Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya. Mereka membawakan materi yang mengedukasi seputar bagaimana membuat content berita berstandar jurnalistik dan kode etik jurnalistik. Pada kesempatan itu dibawakan oleh Putra Aditya atau kerap juga disapa Pak Putra.
Sharing jurnalistik kemarin, merupakan sesi kedua dari 3 rencana pertemuan yang akan diadakan oleh Tim Fikom Widya Mandala. Pada sesi itu, Pak Putra membawakan materi seputar sosial media dan jurnalistik. Di zaman sekarang, sosial media memang telah menjadi hal penting dan gaya hidup kehidupa milenial dan generasi Z. Dosen FIKOM ini memaparkan seluk-beluk pembuatan content-content yang kreatf dan menarik perhatian pembaca.
“Reportase adalah kata kunci ” karena berita tidak datang sediri ke meja redaksi. Jadi, seorang jurnalis harus datang sendiri ke lapangan dan pentingnya memverifikas data untuk keakuratan,” ungkapnya.
Di akhir sesi, dosen Fikom lain, Pak Christo ikut memberi penilaian dan memberi saran tentang eksistensi konten instagram yang dimiliki oleh Newsroom Leaders Krisanonline.com yaitu @krisan.online.
(Kontributor: Immaculata Giannella Surya, Siswi XI MIPA 2 dan Jessica Putri, Siswi XI MIPA 1, SMA Santa Maria Surabaya)