Surabaya, Krisanonline.com – Krisanis pasti berpikir apa yang menjadi istimewa pada Imlek di tahun ini? Imlek pada tahun ini istimewa karena tahun ini merupakan tahun macan air. Secara umum, macan pada imlek dikenal sebagai raja dari semua binatang pada tahun Imlek. Mengapa macan sebagai raja dari semua binatang dalam budaya China? Karena apabila Krisanis melihat kembali bagaimana macan sebenarnya, macan merupakan hewan yang sangat kuat, berani, percaya diri, serta mampu mengusir segala bentuk ancaman seperti kejahatan.

Bagiku, tahun ini menjadi tahun yang baik karena karakteristik pada tahun macan air inilah kita diingatkan untuk tetap berani dan kuat untuk menghadapi sebuah masalah yang menghadang. Sederhananya, tantangan yang saat ini perlu kita lawan adalah pandemi covid.

Nah, berbicara kegiatan imlek yang dilakukan oleh keluargaku berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Mengingat kondisi saat ini saat peredaran covid yang meluas, bukan berarti kegiatan imlek tidak bisa dilakukan. Pada Imlek kali ini, keluargaku hanya melakukan Imlek secara virtual dengan melakukan ucapan selamat serta doa. Tetapi apakah hanya sekedar melakukan ucapan selamat dan doa? Lalu bagaimana dengan makan bersama? Kegiatan makan bersama untuk keluargaku tetap dilakukan meskipun beberapa keluarga tidak bisa menghadiri karena kondisi covid ini. Sehingga, keluargaku melakukan makan bersama dengan keluarga inti dan brand ambassador toko milik keluarga “Sumber Hasil” di pasar Sleko. Sembari makan bersama dengan cuaca hujan di luar yang menandakan berkah, kami saling berbicara, mengucap salam, dan memulai hidup baru di tahun baru secara bersama.

Krisanis, kebersamaan merupakan hal yang sangat penting karena menjaga kebersamaan tersebut sangatlah susah. Untuk itu Imlek dilakukan guna menjaga kebersamaan baik keluarga, kerabat dekat, teman, maupun orang terdekat. Krisanis, pada tanggal 1 Februari kemarin saat hari raya Imlek dilakukan, bertepatan juga dengan hari ulang tahun Krisan Online ke-3. Dengan berkah Imlek, semoga Krisanonline tetap maju dengan segala cerita dan informasi yang terbaik. Aku dan sekeluarga mengucapkan  Gong Xi Fa Cai (selamat mendapatkan kekayaan dan kemakmuran) Xin Nian Kuai Le (selamat tahun baru Imlek) pada Krisanis dan juga selamat ulang tahun Krisan Online ke-3 yang bertepatan dengan Imlek tahun 2022. Sukses selalu ya…

(Kontributor: David Riski Tanoto, Alumni SMA Santa Maria, Mahasiswa Universitas Kristen Petra)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini